PAMEUNGPEUK | infoTELEPASTINEWS.com – Selasa (30/9/2025), Polsek Pameungpeuk bersama Kelompok Tani Sariksa Farm melaksanakan kegiatan Panen dan Ubinan Jagung Hibrida di Kampung Lampagan RT 02 RW 04 Desa Bojongkunci, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung.
Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Kelompok Tani Sariksa Farm, Sdr. Ujang, dengan dukungan Bhabinkamtibmas Desa Bojongkunci, Aipda Adin. Lahan yang digarap seluas kurang lebih 0,25 hektar menghasilkan panen jagung sebanyak 1,5 ton.
Panen raya jagung hibrida ini merupakan bagian dari program gugus tugas Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional tahun 2025. Hasil panen nantinya akan dijual ke Bulog Kabupaten Bandung dengan harga Rp 6.400 per kilogram (kadar air 13%).
Turut hadir dalam kegiatan ini, jajaran anggota Polsek Pameungpeuk dan kelompok tani Sariksa Farm.
Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung AKP Asep Dedi, S.H., menyampaikan apresiasi kepada para petani yang terus berupaya meningkatkan produksi pangan di wilayah Kabupaten Bandung.
“Kami berharap kegiatan panen ini dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan hasil pertanian, khususnya jagung, sehingga mendukung program swasembada pangan nasional,” ungkap Kapolsek AKP Asep Dedi
Selain itu, lahan yang digunakan kelompok tani Sariksa Farm merupakan Lahan Baku Sawah (LBS), yang dikelola secara produktif untuk mendukung ketahanan pangan daerah.
Dengan adanya sinergi antara kepolisian, pemerintah, dan kelompok tani, diharapkan Kabupaten Bandung mampu menjadi salah satu lumbung pangan yang berkontribusi bagi kebutuhan nasional. (AR)
Posted in Uncategorized
CICALENGKA, POLRESTA BANDUNG | infoTELEPASTINEWS.com – Dalam…
CICALENGKA, POLRESTA BANDUNG | infoTELEPASTINEWS.com – Bhabinkamtibmas…
CICALENGKA, POLRESTA BANDUNG | infoTELEPASTINEWS.com – Anggota…
CICALENGKA, POLRESTA BANDUNG | infoTELEPASTINEWS.com – Guna…
CICALENGKA, POLRESTA BANDUNG | infoTELEPASTINEWS.com – Dalam…